Iniloh.id – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto memberikan apresiasi tinggi kepada Polri atas kinerja dan kontribusinya dalam menjaga keamanan serta memberantas narkoba.
Pujian tersebut disampaikan Prabowo saat menghadiri kegiatan pemusnahan barang bukti narkoba hasil sitaan Polri di Lapangan Bhayangkara, Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/10/2025).
Dalam pidatonya, Presiden menilai Polri kini semakin peka terhadap kebutuhan bangsa dan negara.
Ia menegaskan bahwa Korps Bhayangkara tidak hanya berperan dalam penegakan hukum, tetapi juga aktif berkolaborasi dengan TNI di sektor strategis seperti produksi pangan nasional.
“Teruskan upaya ini. Saya lihat polisi sekarang semakin peka terhadap tuntutan bangsa dan negara. Polisi sekarang berada di depan bersama TNI di bidang produksi pangan,” ujar Prabowo.
Presiden juga memuji capaian Polri yang berhasil mengubah 228 kampung narkoba menjadi 118 kampung bebas narkoba.
Menurut Prabowo, langkah tersebut merupakan bukti nyata dari upaya kepolisian dalam melindungi masyarakat dari ancaman narkotika.
“Saya mengapresiasi keberhasilan Polri dalam menekan peredaran narkoba dan membebaskan ratusan kampung dari pengaruh jaringan narkotika. Ini pencapaian besar yang harus terus diperluas,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga menekankan pentingnya keberanian dan integritas dalam mengelola kekayaan bangsa.
Ia menilai, Indonesia memiliki sumber daya besar yang harus dikelola dengan tanggung jawab dan ketegasan dalam menegakkan hukum.






