Iniloh.id – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa (Menkeu Purbaya) menegaskan bahwa proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) atau Whoosh merupakan bentuk investasi sosial, sejalan dengan pernyataan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi).
Ia menilai, proyek transportasi massal pertama di ASEAN ini membawa misi besar dalam pengembangan kawasan regional (regional development), bukan sekadar mencari keuntungan finansial.
“Ada betulnya juga sedikit, karena Whoosh sebetulnya punya misi regional development,” ujar Purbaya di Menara Bank Mega, Jakarta, Selasa (28/10/2025).
Meski demikian, Purbaya menyoroti bahwa pengembangan kawasan di sekitar jalur dan stasiun Whoosh belum berjalan optimal.
Padahal, menurutnya, potensi ekonomi di sekitar titik pemberhentian bisa menjadi katalis bagi pertumbuhan daerah.
“Yang regionalnya belum dikembangkan, terutama di area pemberhentian Whoosh agar ekonomi sekitar tumbuh. Itu harus dikembangkan ke depan,” jelasnya.






